Home » AGENDA » UMUM » Meriahkan 1st Anniversary Hotel New Saphir Yogyakarta

Meriahkan 1st Anniversary Hotel New Saphir Yogyakarta

intan faizie 15 May 2013 61

Menyambut 1st Anniversary pada hari Rabu 29 Mei 2013 mendatang, Hotel New Saphir Yogyakarta akan menggelar serangkaian kegiatan. Lidwina Nonie, Public Relations Hotel New Saphir mengungkapkan, beberapa kegiatan yang akan digelar diantaranya The Charity atau bakti  sosial ke beberapa panti asuhan, pada Sabtu (11/4) yang sebelumnya mengumpulkan sembako untuk anak-anak di panti asuhan tersebut.

“Kami juga akan menggelar donor darah pada hari Rabu, 15 Mei 2013, bekerjasama dengan Indonesian Red Cross Yogyakarta, mulai pk 10.00 – 13.00 WIB. Kegiatan donor darah terbuka untuk umum,” kata Lidwina Nonie.

Selain itu, Hotel New Saphir juga sudah melakukan The Big Cleaning Day yaitu kerja bakti oleh karyawan dari masing-masing department pada hari Sabtu lalu (11/4). Untuk tanggal 19 Mei 2013, Hotel New Saphir juga akan mengadakan Fun Morning Walk for staff & Families mulai pk 07.00 – 09.00 WIB. Tepat 29 Mei 2013 nanti, mengusung tema We Serve Better, Hotel New Saphir juga akan menggelar syukuran dan pemotongan tumpeng bersama dengan karyawan. “Perayaan HUT yang pertama ini lebih kepada berbagi dengan sesama serta acara syukuran bersama dengan karyawan. Kami lebih memilih acara syukuran sederhana daripada hura-hura,” kata Public Relations Hotel New Saphir, Lidwina Nonie.

Seiring dengan bertambahnya usia, seluruh Hotel New Saphir Yogyakarta dengan management baru di bawah naungan PT Sanbe Karyapersada mulai 29 Mei 2012 lalu bisa terus eksis dan memberikan pelayanan dan kenyamanan bagi setiap tamu yang berkunjung. “Tentunya kami berharap makin banyak event yang digelar di Hotel New Saphir, seiring dengan tumbuhnya berbagai hotel di Yogyakarta,” ujarnya.

Untuk menambah kenyamanan tamu, pihak Hotel New Saphir juga berencana untuk menambah berbagai fasilitas dan renovasi beberapa fasilitas yang sudah dimiliki saat ini.

Disadur dari: http://www.kotajogja.com/event/index/1st-Anniversary-Hotel-New-Saphir-

Yogyakarta

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Related post
Sepeda Gembira IKA UII Yogyakarta 2013

Jogj44dmin

05 Jun 2013

Merayakan Milad Universitas Islam Indonesia yang ke-70, Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UII, menggelar “Fun Bike dan Alumni PUlang Kampus”. Acara Fun Bike sendiri merupakan bagian dari acara milad UII ke 70. Fun Bike ini ditargetkan mencapai dua puluh ribu peserta, dimulai dari Kampus UII Cik Di tiro dan finish di alun alun utara.

HUT Pesta Rakyat Tv One di Yogyakarta

Jogj44dmin

03 Jun 2013

                                    Kali ini, Jogja akan digemparkan lagi oleh acara HUT stasiun TV, sebelumnya ada stasiun TV Indosiar yang menggelar acara Ulang Tahunnya di Jogja, kali ini TV One tidak mau kalah, untuk mengadakan HUT di Jogja juga. Stasiun …

Pengajian Akbar Sepeda Gembira

intan faizie

16 May 2013

Konser Amal, Senandung Air

intan faizie

05 May 2013

Jogja Toys Fest, Kembali Hadir

intan faizie

03 May 2013